Rabu, 04 Maret 2015

Cara Terbaik Melakukan Perawatan Wajah Tradisional

Cara Terbaik Melakukan Perawatan Wajah Tradisional. Merawat wajah memang terbilang susah-susah gampang, susah karena harus menyesuaikan dengan jenis kulit dan gampang artinya banyak sekali bahan tradisional dan alami yang bisa digunakan. Untuk merawat wajah, anda tak perlu repot-repot pergi ke klinik kecantikan dan menggunakan krim yang harus anda beli dengan harga yang fantastis.
Tak selalu krim yang direkomendasikan untuk anda tersebut sesuai dengan kulit wajah anda. Salah-salah bukan kulit sehat yang anda dapatkan, namun justru alergi pada kulit.
Banyak cara yang bisa anda lakukan dengan mudah, untuk melakukan perawatan wajah tradisional. Untuk memutihkan kulit wajah anda bisa menggunakan aneka buah seperti alpukat, pisang, strawberry dan tomat untuk memutihkan kulit wajah anda.
perawatan-wajah-tradisional
Selain murah caranya cukup mudah yakni dengan menjadikan aneka buah tersebut sebagai masker wajah dengan cara menghaluskan dengan blender. Setelah 15 menit anda bisa membilasnya dengan air bersih.

0 komentar:

Posting Komentar